Tuesday, August 2, 2016

Kompas Edisi Selasa 2 Agustus 2016

Kompas Edisi Selasa 2 Agustus 2016
Kompas Edisi Selasa 2 Agustus 2016

Optimisme Ekonomi Makin Menguat

Kenaikan IHSG Capai 2,79 Persen


JAKARTA, KOMPAS — Indeks Harga Saham Gabungan menyentuh rekor tertinggi tahun ini pada penutupan perdagangan Senin (1/8), yakni pada level 5.361, naik 2,79 persen dibandingkan dengan akhir pekan lalu. Kenaikan ini merupakan indikator makin bergairahnya pasar keuangan.

 Pada 1 April 2015, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) sempat mencapai posisi 5.524, lalu terus turun dan pada September 2015 mencapai titik terendah pada level 4.033.

Likuiditas yang terus masuk ke pasar domestik juga membuat kurs rupiah semakin menguat. Di pasar tunai, rupiah menguat 0,5 persen menjadi Rp 13.047 per dollar AS. Sementara, menurut kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) yang diterbitkan Bank Indonesia, rupiah menguat menjadi Rp 13.080 per dollar AS dari posisi pekan lalu Rp 13.094.


Olimpiade Rio de Janeiro 2016

RI Berpeluang Perbaiki Peringkat


JAKARTA, KOMPAS — Olimpiade menjadi puncak piramida prestasi atlet. Idealnya, atlet didukung pemusatan latihan modern dan kompetisi bermutu. Sayangnya, ini belum terwujud. Tak heran, Indonesia sangat sedikit mencetak atlet berprestasi dunia, seperti di Olimpiade.

Pengamat olahraga Fritz E Simandjuntak menilai, prestasi Indonesia ironis mengingat RI termasuk negara G-20. Faktanya, prestasi olahraga mayoritas negara G-20 cukup bagus di Olimpiade 2012, yakni di 15 besar klasemen. Indonesia berada di peringkat ke-63. Ini berarti, keunggulan RI di bidang ekonomi dengan masuk G-20 tak berdampak terhadap olahraga.

”Mengapa? Selain karena minimnya visi dan perhatian pemerintah terhadap olahraga, juga karena Indonesia belum menjadi negara industri. Hampir semua negara G-20 perekonomiannya tumbuh karena industrialisasi,” kata Fritz, akhir pekan lalu.


Peran Mahasiswa

Membangun Komunitas Antarbangsa dari Perdesaan


Sekitar 20 siswa kelas III Sekolah Dasar Negeri Jembul, Kecamatan Gondang, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, berkumpul membuat lingkaran untuk bermain dan bernyanyi bersama dalam suasana gembira.

Mahasiswa pascasarjana program studi pekerja sosial (social works) Inholland University, Leiden, Belanda, Gemma SUV (23), memimpin acara tersebut.

Acara yang penuh suasana akrab tersebut merupakan bagian dari aktivitasCommunity Outreach Program (COP). Semacam kuliah kerja nyata (KKN) di Indonesia, tetapi dilakukan bersama oleh komunitas mahasiswa internasional di desa yang berada di lereng barat Gunung Penanggungan, Jawa Timur.

No comments:

Post a Comment